Bikin Tenda Colorful Dari Kardus
Serunya Bikin Tenda Colorful dari Kardus untuk Anak-Anak
Diy kardus (Foto: Handmadecharlotte)
Utami Evi Riyani
Jurnalis
PERNAHKAH anak Anda mengajak camping di hutan seperti yang dia lihat dalam film-film? Jika belum sempat mengajaknya, Anda bisa membuatkannya tenda sederhana di halaman rumah.
Tak perlu membeli tenda sungguhan, buatlah tenda mainan dari kardus televisi yang tidak dipakai. Usahakan ukurannya cukup besar agar bisa menaungi ukuran tubuh si kecil.
Nantinya Anda tinggal menyiapkan tikar di halaman rumah, lalu memasang tenda kardus di atasnya. Tambahkan bantal dan bekal agar si kecil merasa seperti sedang camping di dalam hutan.
Simak bahan yang harus dipersiapkan dan cara membuatnya seperti dikutip dari Handmadecharlotte, Senin (15/5/2017) berikut:
Bahan dan alat:
- Kardus TV besar
- Cutter
- Gunting
- Cat (beberapa warna)
- Kuas
- Selotip
- Lakban
- Pensil
- 1 gulung kertas kraft putih
Cara membuat:
1. Potong dua sisi kardus tv. Lalu potong dengan bentuk kotak di bagian tengahnya
2. Tempelkan kedua sisi kotak tersebut dengan bentuk segitiga seperti tenda menggunakan selotip
3. Siapkan kertas kraft putih. Kemudian warnai dengan beberapa warna cat. Pola dan warnanya bisa disesuaikan dengan keinginan Anda
4. Warnai kardus menggunakan cat putih dan aksen lainnya di setiap sisi kardus
5. Tempelkan kertas putih yang telah diwarnai ke setiap sisi kardus menggunakan lakban, menutupi bagian berlubang
6. Biarkan hingga kering. Tenda untuk anak-anak sudah bisa digunakan.
(vin)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung :D
Sukses selalu dan Salam Hormat :)
*)